Tips Menata dan Memilih Coffee Table
top of page

Tips Menata dan Memilih Coffee Table

Kamu yang suka duduk bersantai dan menikmati secangkir kopi atau teh di pagi dan sore hari wajib memiliki coffee table dirumahmu. Hal yang menarik dari coffee table adalah meja ini memiliki kaki pendek sehingga tidak akan memakan banyak ruang, selain itu meja ini sangat cocok untuk digunakan di ruang keluarga dengan sofa sebagai tempat duduk sambil bersantai bersama anggota keluarga lainnya.


Untuk mendapatkan coffee table yang cocok dengan ruangan dan seleramu, mari simak beberapa tips berikut ini.



1. Warna dan Model


Biasanya pemilihan coffee teble akan menyesuaikan dengan konsep sofa dan gaya interior rumah yang kamu usung. Karena itu dengan memilih coffee table yang sesuai dengan gaya interior akan lebih menyatu dengan desain dan ruangan.


Jika kamu bingung untuk memilih coffe table yang sesuai dengan konsep dan gaya interior yang kamu gunakan, maka kamu bisa mengambil tindakan aman. Dengan membeli meja yang netral berbahan kaca transparan dengan model bundar. Karena dengan coffee table transparant ini bisa menyatu dengan berbagai gaya interior rumah.



2. Bentuk Coffee Table


Coffe table dipasaran tersedia dengan banyak bentuk, dari persegi, bundar dan oval. Karena itu sebaiknya kamu memerhatikan terlebih dahulu bentuk coffee table yang akan kamu beli sebelum menatanya.


Ini dilakukan agar bisa menjaga kerapihan dan keseimbangan di ruangan agar tidak tampak menyimpang. Jika kamu memilih bentuk persegi maka peletakan coffee table harus sesuai dengan sudut-sudut ruangan yang digunakan.





3. Barang Disekitar Meja


Coffe table ini tidak akan lebih tinggi seperti meja pada umumnya. Karena itu perlu diperhatikan peletakkan barang-barang disekitarnya agar tidak menenggelamkan coffe table dan lebih tampak seimbang.


Begitu pula barang-barang yang diletakkan di atas meja, jangan sampai kamu menempatkan vas yang terlalu besar yang akan menghabiskan space di meja.



4. Penataaan


Fungsi dari coffe table sebagai meja untuk menyimpan gelas saat santai masih harus tetap diperhatikan. Bentuk benda yang akan menghias diatas coffe table pun harus disesuaikan dengan panjang dan bentuk dari coffee table.


Seperti aksesoris buku, vas bunga atau hiasan lainnya bisa kamu letakkan diatas nampan yang berada di tengah meja agar terlihat rapi dan cantik.


Untuk mendapatkan coffe table yang sesuai dengan selaramu, kamu bisa cek di leatique. Ada juga pernak pernik lainnya yang bisa menghiasi diatas coffe table kamu, seperti vas ataupun nampan dan cangkir yang kamu bisa gunakan sekaligus untuk hiasan diatas meja baru kamu.


17 tampilan0 komentar
Podium Bulat

BOOKING PAYMENT

  50% ATAU DICICIL SD 5X 

Hitung Mundur Close PO Import Batch 122
15 Juli - 25 Agustus 
2024

whatsapp leatique.png
bottom of page