top of page

Tips Menata Ruang Makan yang Kecil

Diperbarui: 18 Nov 2022

Haloo Bu Ibu...


Ruang makan kamu akan menjadi area yang cukup penting yaa, karena selain ruang keluarga waktu makan pun menjadi quality time bersama keluarga, baik saat sarapan pagi ataupun makan malam.


Dengan ruangan makan yang kecil pun kamu harus bisa membuat suasana makan tetap nyaman dan hangat yaa, agar selalu mempererat hubungan antar anggota keluarga. Berikut ini tips untuk kamu menata ruang makan yang kecil.



Memanfaatkan Dinding Ruang Makan


Dinding ruang makan harus kamu maksimalkan yaa, namun jangan terlalu berlebihan karena akan nampak sempit. Kamu bisa menggunakan rak dinding dan sebagai dekorasi kamu bisa menambahkan lukisan, lampu dinding atau hiasan favorit kamu untuk memberikan kesan ruang makan yang hangat.



Menggunakan Meja Bundar


Meja makan menjadi point penting yaa, karena itu kamu tidak boleh sembarangan memilih meja makan. Kamu hari memperhatikan ukuran, bentuk, serta material meja makan itu sendiri dan yang pastinya harus sesuai selera kamu.


Contohnya meja bundar yang akan membuat ruang makan tampak luas dan fleksibel. Meja mundar menjadi pilihan yang paling efisien untuk digunakan di ruang makan yang berukuran kecil.



Menggunakan Meja Lipat


Selain menggunakan meja bundar, opsi lain yang bisa kamu gunakan adalah dengan meja makan yang bisa di lipat. Menggunakan meja makan yang dilipat menjadi solusi praktis untuk kalian yang ingin mengoptimalkan ruang makan yang kecil.


Setelah selesai makan kamu bisa melipatnya kembali dan memindahkan meja makan dengan mudah, tidak ada space yang akan terbuang di rumah kamu.



Meja Makan Rendah


Karena rumah kamu memeliki langit-langit yang rendah, maka ruangan akan terasa kecil. Kamu bisa memilih kursi dan meja makan yang tidak terlalu tinggi. Ini akan membuat ruangan terasa lebih luas karena tidak menghalangi pandangan di dalam ruangan. Selain itu dengan menggunakan meja makan yang rendak akan membuat kesan modern pada rumah kamu.



Menggunakan Rak untuk Mengganti Lemari di Ruang Makan


Selain meja dan kursi di ruang makan, hal yang perlu di perhatikan lainnya adalah tempat menyimpan peralatan makan. Namun untuk rumah berukuran kecil kamu harus hati-hati dalam memilih lemari, karena akan membuat ruangan terlihat makin sempit.


Solusinya adalah dengan menggunakan rak. Floating shelves atau rak dinding merupakan pilihan terbaik kamu untuk menjawab permasalahan ini. Selain hemat tempat, penataan rak dinding akan membuat ruang makan kamu terlihat lebih menarik.



Buat kamu yang lagi cari dekorasi untuk ruang makan, bisa langsung lihat catalog product kami. Apabila ada product yang di cari tapi gak ada di katalog kami, bisa langsung chat admin yaa.. nanti akan kami bantu carikan.

6 tampilan0 komentar

Postingan Terakhir

Lihat Semua
Podium Bulat

BOOKING PAYMENT

  50% ATAU DICICIL SD 5X 

Hitung Mundur Close PO Import Batch 114
18 Aug sd 23 Sep 2023

bottom of page